Rabu, 02 Mei 2012

 

 

 

 

 

10 TIPS MENGATASI PATAH HATI

Hayo siapa nih yang lagi galau,hehehehe sabar aja yah saya juga lagi galau
hai all dah lama gak ngepost blog
biasalah nak pelajar, sibuk sama pelajaran
o yah saya akan kasih tips cara mengatasi galau
ngomongin tentang galau kayak di iklan kartu aja
"kalau galau jangan risau" emang bener sih kalau galau jangan risau
nanti bunuh diri lagi,hehehehe.
dalam bahasa galau itu dalam bahasa inggris lonely
dan lonely artinya kacau hati sama dengan arti galau

baca aja gan!!!


Siapa yang lagi patah hati sekarang hayooo ngakuuu?? Hehehe.. Dalam rangka apa ya Za posting tips beginian..
Apakah patah hati dapat diatasi? Tentu. Para psikolog berpendapat bahwa bagi penderita patah hati agar tetap percaya diri dan yakin bahwa masalah yang dihadapinya akan bisa diatasi oleh orang yang bersangkutan. Orang yang patah hati tersebut harus terus-menurus meyakinkan dirinya bahwa ia bisa mengatasi patah hatinya.
Pada gilirannya, ia pun diharapkan bisa menerima kenyataan yang telah terjadi. Namun melalui masa-masa yang menyakitkan itu memang memerlukan waktu, yang rentangnya bisa tidak sama pada masing-masing orang. Rentang waktu itu bergantung pada seberapa keras usaha orang yang sedang patah hati untuk mengatasi masalah yang mengungkung dirinya. Beberapa ahli menyarankan beberapa tindakan-tindakan yang sebaiknya dilakukan bagi orang yang menagalami patah hati.

1. Lupakan segala sesuatu terhadap mantan kekasih Anda, putuskan kontak, dan jangan biarkan ia hinggap dalam pikiran Anda. Walau demikian, Anda tidak perlu membencinya, artinya, persahabatan dan silaturahim harus tetap diupayakan, bila suatu saat bertemu tidak sengaja, Anda tidak perlu menghindar. Dan Anda tidak perlu menelponnya kalau tidak perlu sekali.

2. Bila Anda dan mantan kekasih Anda pernah saling memberi barang, kembalikan saja barang-barang pemberiannya, atau berikan kepada yang membutuhkan, misal yayasan yatim piatu, atau boleh juga singkirkan sementara untuk menghapus kenangan terhadap dia.

3. Perbanyak kesibukan-kesibukan sosial, kesibukan yang dapat membantu dan meringankan beban orang lain. Penelitian membuktikan,bahwa menolong orang lain mendatangkan perasaan nyaman bagi pelakunya. Banyak cara untuk melakukan hal itu, misal menjadi sukarelawan bakti sosial, panitia keagamaan, atau kegiatan lainnya yang berguna.

4. Anda harus mengevaluasi kegagalan hubungan Anda dan pelajari sebab-sebab kegagalan hubungan tersebut. Tumpahkan isi hati dan uneg-uneg Anda ke dalam catatan atau diary. Jangan ragu kalau Anda ingin memakai kata atau kalimat makian. Menumpahkan semua pikiran yang ada di kepala ke dalam suatu tulisan dapat meringankan beban Anda. Cara yang paling sederhana menumpahkan isi hati dan pikiran adalah dengan menulis, bila tidak, seperti sebuah saluran, ia akan tersumbat dan suatu saat meledak. Hal ini juga perlu, bila suatu saat nanti ketika Anda membuka kembali catatan Anda, jangan kaget, jika Anda kemudian menemukan jalan ke hal-hal yang baru dan dapat lebih memahami kecenderungan yang ada pada diri Anda sendiri. Sehingga di kemudian hari Anda sudah punya gambaran seperti apa hubungan yang Anda inginkan.

5. Bila perasaan kesepian menghampiri Anda, kunjungilah sahabat atau keluarga terdekat Anda dan lakukan hal-hal yang menyenangkan, seperti bermain kartu atau berceritalah hal-hal yang ringan dan lucu, seperti masa kecil Anda atau ketika Anda bersekolah dulu.

6. Sediakan waktu Anda untuk memanjakan diri sendiri. Datanglah ke tempat-tempat yang dapat membuat Anda rileks dan santai, seperti salon, spa, pijat refleksi, sauna, lulur atau bahkan menonton film. Bisa juga Anda datang ke sebuah pesta yang sudah Anda ketahui sebelumnya hanya akan dihadiri oleh sedikit orang.

7. Bila rasa sakit sudah begitu meluap, carilah saluran yang positif, seperti berolah raga, bermain video game, atau melakukan meditasi.

8. Tekuni kembali hobi lama Anda atau carilah kegemaran baru, misal melalui kursus atau pelatihan. Pada kesempatan ini, mungkin Anda masih menutup diri terhadap kemungkinan berkenalan dengan orang- orang baru. Tidak ada yang terlalu cepat untuk bertemu berkenalan dengan orang-orang baru meskipun hubungan Anda dengan kekasih baru berakhir beberapa hari.

9. Bacalah buku, majalah atau putarlah film yang dapat menggugah inspirasi Anda.

10. Binatang piaraan adalah sesuatu hal yang menarik. Binatang piaraan akan memberikan cinta tak terbatas kepada Anda.
Memang, tak ada jaminan yang pasti patah hati Anda akan terobati jika mengikuti saran-saran tersebut. Tapi, setidaknya langkah-langkah itu dapat menjadi sedikit pemantik untuk menyalakan semangat, sehingga Anda kembali siap menjalin hubungan asmara yang baru.
Orang yang telah berhasil menyembuhkan sakit hatinya seringkali tidak menyangka sebelumnya kalau bisa bangkit lagi. Padahal asal mau, pasti mereka bisa membuka hati dan jatuh cinta lagi.

SELAMAT MENCOBA

Selasa, 07 Februari 2012

asal usul boneka danbo dan cara membuat boneka danbo

gue tertarik banget sama boneka danbo.tapi setelah gue cari harga boneka danbo dan gw tanya harga boneka danbo harganya sekitar  Rp -+500 ribu.menurut gue mendingan bikin aja bahannya gunting,penggaris,lem,pensil.ni gambar bahannya
TENTANG BONEKA DANBO
 
DANBO adalah kependekan dari Danboard, dibuat dari kertas karton board. Boneka ini adalah kreasi dari Azuma Kiyohiko seorang komikus serial manga Yotsub










Bentuk boneka ini sangat unik, yaitu action figure dengan penampilan seperti manusia dengan ukuran mini 7 cm dan 13 cm.
Siapa pun pasti akan merasa gemas ketika melihat si Danbo ini. 
Bagaimana tidak DANBO dapat digerakkan secara manual dan dibentuk dengan berbagai macam gaya unik. Perusahaan yang membuatnya menggunakan teknologi tinggi di setiap persendian boneka ini sehingga membuatnya mampu bergerak luwes.

asal usul hari valentine

Sejarah Valentine
Pada jaman sekarang, valentine days di lambangkan dengan hati,  warna pink, pemberian bunga yang biasanya bunga mawar dan acara-acara atau kegiatan yang bertema cinta yang dilakukan oleh sepasang muda-mudi ataupun keluarga. Padahal sebenarnya acara tersebut sangat berbeda jauh dengan simbol-simbol cinta.
Valentine sebenarnya adalah seorang biarawan katholik yang menjadi martir dan dia dihukum mati oleh kaisar Claudius II karena menentang peraturan yang melarang pemuda Romawi menjalin hubungan cinta karena mereka akan di kirim untuk berperang.
Ketika itu kejayaan kekaisaran Romawi tengah berada di tengah ancaman keruntuhannya, akibat kemerosotan aparatnya dan pemberontakan rakyat sipilnya. Di perbatasannya yang masih rawan munculnya pemberotakan dari bangsa  Gaul, Hun, Slavia, Mongolia dan Turki. Mereka mengancam wilayah Eropa Utara dan Asia, yang merupakan wilayah kekuasaan dari kekaisaran Romawi.
Untuk mempertahankan kekaisarannya, Claudius II tak henti-hentinya merekrut kaum Romawi yang di anggap masih mampu untuk bertempur dan sebagai tentara yang siap diberangkatkan ke medan perang. Sang kaisar melihat, tentara yang mempunyai ikatan kasih dan bathin dengan keluarga dan orang-orang yang di cintai hanya akan melembekkan daya tempur mereka. oleh karena itu mereka melarang kaum pria Romawi menjalin hubungan cinta, bertunangan atau menikah.
Valentine seorang biarawan muda, melihat derita mereka yang dirundung trauma cinta tak sampai ini, diam-diam mengumpulkan dan memberikan siraman rohani kepada mereka. Sang biarawan bahkan memberikan mereka sakramen pernikahan dan akhirnya aksi ini tercium juga oleh kaisar dan kemudian Valentine pun di penjara karena menentang aturan Kaisar dan menolak mengakui dewa-dewa Romawi dan kemudian dia dijatuhi hukuman mati.
Di penjara dia bersahabat dengan seorang petugas penjara bernama Asterius. Putri penjaga penjara ini bernama Julia mengalami kebutaan sejak lahir, lalu di obati oleh Valentine dan mengajari Julia dengan sejarah dan agama dan menjelaskan dunia semesta sehingga Julia dapat merasakan makna dan kebijaksanaan lewat ajaran ini.
Beberapa minggu kemudian  Julia belum mengalami kesembuhan, tetapi Valentine akan di eksekusi hukuman mati dan Valentine tidak sempat mengucapkan salam perpisahan  kepada Julia, namun dia menuliskan ucapan dengan pesan untuk semakin dekat dengan Tuhan. Tak lupa ditambah dengan kata-kata,” Dengan cinta dan Valentine mu.” Kemudian pada tanggal 14 Pebruari 269, Valentine di eksekusi dan meninggal serta dimakamkan di Gereja Praksedes Roma. Keesokan harinya Julia mendapat pesan tersebut berupa surat dan membukanya, seketika itu juga dia dapat melihat.
Pada tahun 496, Paus Gelasius I menyatakan 14 Pebruari sebagai hari peringatan St. Valentine yang kebetulan juga pada tanggal tersebut adalah hari perayaan Lupercalia untuk menghormati dewa kesuburan bagi bangsa Romawi.

Nama Valentine diabadikan sebagai hari kasih sayang dan ditetapkan sebagai hari Valentine pada kematiannya yaitu pada tanggal 14 Pebruari setiap tahunnya.